Sosialisasi Pemakaian Masker untuk pencegahan Covid 19

  • Oct 16, 2020
  • gajahkumpul-batangan

Gajah kumpul, jumat 16 Oktober 2020.dibalaidesa Gajah kumpul telah dilaksanakan sosialisasi pemakaian masker untuk pencegahan covid 19 dari Puskesmas Batangan. Sosialisasi ini merupakan salah satu langkah / tindakan lanjutan dari dinas kesehatan yaitu puskesmas Batangan dan pemerintahan desa, karena kemarin ada salah satu warga yang terpapar covid 19. Sosialisasi ini di  hadiri oleh Kepala desa beserta perangkatnya, BPD, RT, RW, Tokoh masyarakat dan diamankan oleh bapak babinkamtibmas. Bapak kepala desa menghimbau kepada seluruh masyarakat desa gajah kumpul untuk lebih mematuhi himbau pemerintah untuk selalu pakai masker setiap keluar rumah. Selanjutnya sosialisasi dari puskesmas batangan oleh ibu astuti, yang menjelaskan tentang pemakaian masker , mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak. 3 M ini merupakan salah satu usaha untuk memutuskan rantai penyebaran covid 19. Untuk 3 M ini seharusnya di laksanakan benar.  Katika ada yang merasakan gejala harus segera memeriksakan diri paling tidak ikut rapid tes. Dengan adanya sosialisasi ini Semoga peserta yang hadir dalam sosialisasi ini bisa menyampaikan informasi ini kepada seluruh masyarakat desa Gajah kumpul.