Desa siaga pencegahan dan penanganan covid-19

  • May 10, 2020
  • gajahkumpul-batangan

Posko desa siaga telah dibentuk do tiap-tiap desa di kabupaten Pati.termasuk desa gajahkunpul yang telah membentuk posko desa siaga pencegahan dan penanganan covid-19 tahun 2020.dan telah dijaga 24 jam.yang diketuai oleh bapak MUGIYANTO  selaku kepala desa, wakil ketua bapak ngateno ketua BPD,dengan anggota, perangkat desa, bidan desa ,lembaga,karang taruna, tokoh masyarakat dengan mitra kerja Babinkantibmas dan Babinsa. Dalam menjalankan tugas kami dibekali ilmu oleh bidan desa, selain itu juga kami mendapat alat pelindung diri.yang terdiri dari hazmet,sarung tangan,masker sepatu but, termometer dan ada beberapa alat lainnya yang disiapkan untuk penjagaan. Selain itu juga ada mobil yang kita siapkan untuk berjaga-jaga jika ada sesuatu yang tidak diinginkan.semoga dengan adanya desa siaga ini mampu memberikan kenyamanan dan keamanan untuk warga desa Gajahkumpul. Yang keadaan saat ini sedang perlu diwaspadai. Karena jumlah yang positif Corona di kota Pati bertambah.